PERKEMBANGAN DAN KEMAJUAN TEKNOLOGI
Yang akan dibahas dalam postingan saya kali ini adalah seputar perkembangan dan kemajuan teknologi. Seiring berjalannya waktu para ahli di bidang teknologi selalu berusaha menciptakan sebuah teknologi yang semakin hari semakin canggih yang lebih mempermudah masyarakat khususnya kita masyarakat indonesia untuk mengerjakan sesuatu yang berkaitan dengan teknologi. Teknologi saat ini berkembang pesat bahkan bisa dikatakan maju. Dengan fasilitas-fasilitas yang di unggulkan, banyak orang yang semakin hari semakin berminat untuk memilikinya.
Perkembangan dan kemajuan teknologi saat ini tidak hanya diperuntukan dalam kebutuhan sehari-hari, tetapi juga bisa digunakan di segala bidang baik bidang pendidikan, bidang kesehatan, bidang pertahanan dan lain lain. Teknologi biasanya erat kaitannya dengan jaringan internet. salah satu contoh teknologi yang berkaitan dengan jaringan internet yaitu dengan ada nya handphone, laptop dan sebagainya. Dengan adanya barang barang tersebut dan juga jaringan internet, kita akan lebih mudah mengerjakan sesuatu. Seperti saya saat ini, biasanya untuk kuliah kita membutuhkan setumpuk buku untuk belajar namun dengan adanya laptop kita cukup menghubungkan ke internet dan dengan sekejap sebagian besar materi sudah berada digenggaman kita, tinggal bagaimana kita mempelajarinya. Selain kita bisa mempelajari suatu hal dari internet kita juga bisa membagikan informasi kepada orang lain dengan cara masuk ke sebuah layanan internet yang bisa membagikan informasi seperti blog. (yang kalian baca saat ini adalah salah satu blog loh)
tips membuat blog.
Salah satunya yaitu kita harus punya email karena email sangat penting. selain email kita harus punya ide, berita atau informasi apa yang akan kita buat dan berikan kepada orang lain. dan agar blog kita banyak yang baca sebaiknya blog yang kita buat diisi dengan hal yang menarik begitu juga dengan tampilannya.
Komentar
Posting Komentar